Asal Usul Tulisan Bismillahirrahmanirrahim

Tulisan bismillahirrahmanirrahim memiliki asal-usul yang tercatat dalam sejarah. Awalnya penulisan basmalah tidak seperti yang kita kenal saat ini. Dalam artikel ini, Dakwah.web.id akan mengupas asal-muasal kalimat basmalah tersebut.

Awal Tulisan Basmalah

Penulisan bismillahirrahmanirrahim memiliki asal-usul yang tercatat dalam sejarah. Awalnya, penulisan basmalah tidak sama seperti yang kita kenal saat ini, dan ada riwayat menarik yang mengungkap perubahan tersebut.

Dalam riwayat yang dinukil dalam Kitab Tafsir al-Razi terkait bacaan dan tulisan Bismillahirrahmanirrahim disebutkan bahwa Nabi Muhammad ﷺ awalnya menulisnya dengan kata “Basmikallahumma” sesuai dengan tulisan Arab yang digunakan oleh suku Quraisy.

بِاسْمِكَ اللَّهُمَّ

Namun, kemudian turun ayat-ayat Al-Qur’an yang mempengaruhi tulisan Basmalah ini sampai seperti yang kita kenal dan lengkap. Berikut tahapan-tahapannya menurut sumber tersebut.

Bismillahi

Pertama, saat ayat dalam surat Hud ayat 41 turun yang berbunyi:

وَقَالَ ارْكَبُوا فِيهَا بِسْمِ اللَّهِ مَجْرَاهَا وَمُرْسَاهَا إِنَّ رَبِّي لَغَفُورٌ رَحِيمٌ

Nabi Muhammad Saw mulai menambahkan “Bismillahi” dalam penulisannya menjadi:

بِسْمِ اللَّهِ

Jadi, awalnya tulisan bismillahirrahmanirrahim hanya bismiilah saja.

Bismillahi Ar-Rahman

Kemudian, saat ayat dalam surat Al-Isra’ ayat 110 turun yang berbunyi:

قُلِ ادْعُوا اللَّهَ أَوِ ادْعُوا الرَّحْمَٰنَ أَيًّا مَا تَدْعُوا فَلَهُ الْأَسْمَاءُ الْحُسْنَىٰ وَلَا تَجْهَرْ بِصَلَاتِكَ وَلَا تُخَافِتْ بِهَا وَابْتَغِ بَيْنَ ذَٰلِكَ سَبِيلًا

Nabi Muhammad ﷺ menambahkan kata “Ar-Rahman” setelah “Bismillahi”, sehingga penulisannya menjadi “Bismillahi Ar-Rahman” sesuai ayat tersebut.

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ

Bismillahirrahmanirrahim

Selanjutnya, saat ayat dalam surat An-Nahl ayat 30 turun yang berbunyi:

إِنَّهُ مِنْ سُلَيْمَانَ وَإِنَّهُ بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ

Rasulullah ﷺ menulis dengan menambahkan kata-kata tersebut, sehingga Tulisan bismillahirrahmanirrahim dalam Arab menjadi:

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ

Demikian asal usul bacaan dan tulisan bismillahirrahmanirrahim. Pendapat ini juga didukung oleh riwayat dari asy-Sya’bi dan al-Aghmasy yang diabadikan, salah satunya dalam kitab  Haasyiyah as-Saawi ‘ala Tafsir al-Jalalain. Secara garis besar, sumber ini berisi senada dengan referensi sebelumnya. Wallahu a’lam bisshawab.

Sumber: Nahwu.id